Search This Blog

Sunday, 23 September 2018

PENGERTIAN DOSIS OBAT DAN MACAM-MACAM DOSIS OBAT


Pengertian

                Dosis obat adalah Rentangan jumlah obat yang diberikan kepada penderita dewasa untuk satu kali pemberian dalam jangka waktu tertentu, untuk mendapatkan efek terapeutik yang diinginkan  dalam satuan berat (gram, miligram, mikogram) atau satuan isi volum (mililiter, liter).

Faktor Yang Mempengaruhi Dosis Obat

1. Faktor Obat
ž  Sifat Fisik             : daya larut obat,  kristal/amorf
ž  Sifat Kimia           : asam-basa, garam, ester, pH, Pka
ž  Toksisitas Obat  : dosis suatu obat berbanding terbalik dengan toksisitasnya.

2. Faktor Penderita
       Umur
       Berat badan
       Sex
       Ras
       Tolerance
       Obesitas
       Sensitivitas individual
       Kondisi patofisiologi

3. Faktor Waktu dan Cara Pemberian Obat
Waktu pemberian obat dapat mempengaruhi absorpsi obat: aktivitas obat dipengaruhi oleh makanan sehingga respon obat dapat berkurang atau meningkat. Kelompok  obat absorpsinya terhambat oleh makanan: Penicillin, Tetracyclin, Digoxin, Acetaminopen, Aspririn. Waktu administrasi yang tepat untuk meminumobat tersebut adalah 1 jam sebelum makan atau 2 jam sesudah makan

Macam – macam Dosis

  • Dosis Terapi (dosis medicinalis, dosis therapeutica, dosis lazim) : Rentangan jumlah obat yang diberikan kepada penderita dewasa untuk satu kali pemberian atau untuk jangka waktu tertentu secara per oral untuk mendapatkan efek terapi.
  • Dosis Minimal : Jumlah terkecil yg dibutuhkan penderita dewasa untuk satu kali minum atau jangka waktu tertentu secara peroral untuk mendapatkan efek terapi.
  • Dosis maksimal: jumlah terbesar dari rentangan obat yang masih aman diberikan kepada penderita dewasa dan belum menimbulkan gejala-gejala keracunan.
  • Dosis toxic : jumlah terkecil dari obat yang dapat menimbulkan gejala keracunan pada penderita dewasa.
  • Dosis lethalis : jumlah terkecil dari obat yang dapat menimbulkan kematian pada penderita dewasa.
Rentangan dosis toxic dan lethal tidak dapat digunakan tetapi dapat terjadi karena:
                - penderita salah minum obat
                - dokter salah menulis resep
                - apotek salah mengambil / menimbang obat
                - Euthanasia, bunuh diri (pada manusia)
                - pembunuhan (disengaja)
  • Dosis Muatan (Loading dose): sejumlah obat yang digunakan untuk memacu percepatan waktu penyampaian kadar efektif minimum.
  • Dosis Beganda (Multiple dose): Pola pemberian obat berulang. Pengulangan dilakukan saat obat diperkirakan akam mengalami eliminasi pada jumlah tertentu dengan interval pemberian tertentu untuk mencapai efek terapi.
  • Dosis Tunggal (Single dose): pola pemberian obat satu kali sudah mampu memberikan efek terapi dengan efektif secara klinik.
  • Dosis awal (Initial dose): dosis yg diberikan apada awal suatu terapi sampai tercapai kadar kerja yg diinginkan secara terapi.
  • Maintenance dose: sejumlah obat yg diberikan dg tujuan untuk dpt menjaga kadar obat dalam tubuh tertentu pada periode tertentu.




No comments:

Post a Comment

KESEHATAN JIWA KONSEP DASAR WAHAM

PENGERTIAN Waham adalah keyakinan tentang sesuatu isi pikir yang tidak sesuai dengan kenyataan atau tidak cocok dengan intelegency dan l...